Google Doodle Peringati Hari Perempuan Internasional

Google Doodle 8 maret 2014

Google Doodle 8 maret 2014

Google Doodle tampil unik dengan warna warni lambang perempuan sejak Jumat siang, 7 Maret 2014. di tengah tulisan google terdapat lambang perempuan yang bila diklik logo play akan muncul bulatan berwarna-warni merah, hijau, kuning ungu yang berputar-putar.

Atau kadang-kadang muncul pula dengan tambahan pita hijau dengan tulisan Hari Perempuan Internasional, di bawah tulisan google. Di bawahnya terdapat tiga pilihan, biru untuk berbagi ke Google+, Facebook dan Twitter; tombol merah untuk mendengarkan hari peringatan perempuan internasional; dan tombol kuning kata kunci pencarian untuk  Hari Perempuan Internasional .

Hari Perempuan Internasional dirayakan pada tanggal 8 Maret setiap tahun. Ini adalah sebuah hari besar yang dirayakan di seluruh dunia untuk memperingati keberhasilan kaum perempuan di bidang ekonomi, politik dan sosial. Di antara peristiwa-peristiwa historis yang terkait lainnya, perayaan ini memperingati kebakaran Pabrik Triangle Shirtwaist di New York pada 1911 yang mengakibatkan 140 orang perempuan kehilangan nyawanya.

Sejak tahun 2000, hari perempuan internasional menjadi hari libur resmi di Afganistan, Armenia, Azerbaijan, Belarus, Burkina Faso, Kamboja, Kuba, Georgia, dan Guinea-Bissau. Negara lainnya, Eritrea, Kazakstan, Kirgistan, Laos, Moldova, Mongolia, Montenegro, Rusia, Tajikistan, Turkmenistan, Uganda, Ukraine, Uzbekistan, Vietnam dan Zambia juga memberikan tanggal merah di Hari Perempuan Sedunia. Namun untuk Cina, Madagaskar, serta Nepal, hari libur hanya berlaku bagi perempuan.

Untuk mengetahui lebih lanjut tentang sejarahnya, silahkan dibaca di "Sejarah Hari Perempuan Internasional"