Seorang Remaja Selamat Terbang 5 Jam Dalam Roda Pesawat

Bas Wie di atas roda pesawat DC3 1992
 [http://cowbird.com/story/33637)
Dikabarkan seorang remaja pria berumur 16 tahun ikut dalam penerbangan sebuah maskapai Amerika Serikat dari California ke Hawaii, untungnya, remaja tersebut tiba dengan selamat meski ia ikut menumpang di dalam tempat roda pesawat.

Remaja yang tak disebutkan namanya tersebut pertamakali dilihat oleh pegawai maskapai tersebut setelah Hawaiian Airlines dengan nomor penerbangan 45 mendarat di Maui Minggu pagi waktu setempat dalam satu penerbangan dari San Jose, California.

Badan investigasi AS, FBI membenarkan tentang keberadaaan remaja tersebut yang telah bepergian dari San Jose menuju Maui dalam tempat roda pesawat, padahal penerbangan dari San Jose ke Hawaii memakan waktu kurang lebih lima jam.

Diperkirakan remaja tersebut masuk ke dalam ruangan tempat roda pesawat sesaat sebelum pesawat naik ke udara. Para ahli tidak habis pikir bagaimana seseorang dapat selamat berada dalam ruangan kecil dengan tanpa oksigen.

Dalam ruangan kecil tersebut, anak remaja tersebut berada di atas ketinggian puluhan ribu kaki, terbang melintasi Pasifik, pastilah anak tersebut akan mengalami kondisi yang ekstrim, kedinginan yang teramat sangat.

Untuk selanjutnya, bersama pihak berwenang maskapai ini juga menyatakan siap membantu untuk menyelidiki insiden ini.