Google Doodle Hari ini Rayakan Ulang Tahun ke-80 Diana Wynne Jones

Google Doodle Hari ini Rayakan Ulang Tahun ke-80 Diana Wynne Jones
Google Doodle adalah logo-logo Google yang dimodifikasi sedemikian rupa yang ditampilkan pada saat ada peringatan atau event tertentu pada setiap negara yang support Google. Sudah sejak cukup lama koleksi google doodle yang dimiliki Google sendiri mulai diadakan.

Hari ini bertepatan dengan 16 Agustus 2014, Google Doodle menampilkan tokoh penulis terkenal yakni Diana Wynne Jones.

Wynne Jones (Lahir: 16 Agustus 1934 London, Inggris, UK - Meninggal: 26 Maret 2011 (umur 76) Bristol, Inggris, UK) adalah salah satu pengarang fantasi dan fiksi ilmiah terbaik yang pernah dimiliki Inggris. Ia telah menulis lebih dari tiga puluh buku, sebagian ditujukan untuk anak-anak dan sebagian lagi untuk orang dewasa. Karya-karyanya diterbitkan di berbagai negara dan memenangkan banyak penghargaan, yang terakhir adalah World Fantasy Award for Lifetime Achievement (2007).

Seri The Worlds of Chrestomanci (Dunia-Dunia Chrestomanci) yang mulai diterbitkan pada tahun 1977 terkenal di seluruh dunia dan disebut-sebut sebagai sumber inspirasi J. K. Rowling saat menulis seri Harry Potter. Judul-judul lengkap seri ini adalah Charmed Life (Eric Chant dan Korek Api Bertuah), The Lives of Christopher Chant, The Magicians of Caprona, Witch Week, danMixed Magics.

Diana Wynne Jones meningal pada tanggal 26 Maret 2011 karena penyakit kanker paru-paru yang dideritanya sejak awal musim panas tahun 2009.

Untuk lebih lengkapnya mengenai biografi, biodata dan karya-karyanya silahkan lihat di: "Diana Wynne Jones - Penulis Buku Asal Inggris"