Google noodle 16 januari 2014 merayakan hari ulang tahun Dian Fossey ke-82
Hari ini Google merayakan hari ulang tahun Dian Fossey ke-82 di Google noodlenya.
Bila hari ini anda berada di halaman google tentu akan bertemu dengan gambar seorang wanita bersama gorila, itulah Dian Fossey, sosok wanita penyayang binatang dari amerika serikat yang berjasa sekali dalam menjaga kelestarian gorila di Rwanda.
Dian Fossey, adalah tokoh yang dikenal dengan kesabarannya mengurus dan mempertahankan kelangsungan hidup gorila, baginya gorila sama seperti manusia yang hidup bersosial dan perlu dilindungi.
Dian Fossey adalah seorang ahli zoologi dan etologi yang mempelajari keluarga gorila selama bertahun-tahun di Rwanda. Fossey banyak disamakam dengan Jane Goodall yang terkenal oleh penyelidikan tentang simpanse. Di kalangan awam, Dian Fossey dikenal dari film Gorillas in the Mist yang dibintangi oleh Sigourney Weaver.
Pada tanggal 26 Desember 1985, Fossey ditemukan terbunuh secara sadis di rumahnya, . Walaupun salah satu dari muridnya ditangkap sebagai tersangka empat tahun kemudian, kematian Fossey tetap menjadi misteri. Saudara ipar dari bekas presiden Rwanda, Protais Zigiranyirazo, juga disebut-sebut terlibat dalam pembunuhan Fossey. Protais Zigiranyirazo yang menjadi gubernur di provinsi tempat Fossey bekerja, mempunyai kepentingan untuk mengekspoilitasi gorilla. yang sangat ditentang Fossey. Protais Zigiranyirazo juga dianggap bertanggung jawab atas kematian 800.000 warga Rwanda (Rwanda Genocide) pada tahun 1994.
Untuk lebih jelasnya mengenai kisah hidup Dian Fossey silahkan baca Biografi Dian Fossey.