Kronologi kecelakaan kereta Bintaro

Hari ini, Senin 9 Desember 2013 telah terjadi kecelakaan yang melibatkan kereta Commuter Line jurusan Serpong-Tanah Abang nomor 1131 dengan truk tangki bensin PT. Pertamina terjadi karena ketidakdisiplinan pengemudi truk, kata Kepala Daerah Operasi I PT. KAI Heru Isnadi.

Heru juga memaparkan kronologi tragedi di Bintaro yang untuk kesekian kalinya dalam kurang dari tiga dekade terakhir ini ditimpa kecelakaan kereta api.

"Kereta 11.31 WIB berangkat dari Serpong," kata Heru pada jumpa pers di Bintaro, Jakarta Selatan, Senin.

Pada pukul 11.09 WIB kereta berangkat dari Stasiun Pondok Ranji di Tangerang Selatan menuju stasiun Kebayoran Lama, Jakarta Pusat.

"Pukul 11.15 WIB kereta ditabrak oleh truk berisi BBM," katanya.

Dia melanjutkan, lima belas menit kemudian, tegangan listrik di atas kereta api dimatikan demi keselamatan.

"Posisinya memang truk ada di depan gerbong, hanya saja truk masuk perlintasan saat palang pintu sudah mau ditutup," katanya.

Akibat kecelakaan, jalur hilir dan hulu tidak bisa dilintasi oleh kereta lain, sedangkan pintu perlintasan di daerah ini tidak bisa dilalui oleh kendaraan bermotor.

"Truk elpiji sendiri menutupi jalur hulu," katanya.

Heru belum bisa memastikan jumlah korban yang meninggal dunia dan luka-luka karena seluruh korban dibawa ke beberapa rumah sakit.

Korban meninggal dunia akan dibawa ke rumah sakit Polri di daerah Kramat Jati, Jakarta Timur. demikian kata Heru memastikan. (Sumber: antaranews.com)